Panduan Ringan

Web yang mengulas seputar teknologi,server, internet, android, keuangan, dan saham.

Tips Mengatasi Aktivasi Mobile Banking BNI Gagal Terus

Bagi anda para nasabah BNI, pasti anda ingin mempunyai mobile banking BNI untuk mempermudah mengontrol tabungan anda di BNI. 

Tapi sepertinya, kebanyakan orang yang ingin mengaktifkan mobile banking BNI mengalami kesulitan dalam proses pengaktifannya. Hal tersebut terbukti dengan banyaknya orang mengeluh di salah satu platform sosial media kalau mereka mengalami kesulitan dalam proses pengaktifan mobile banking BNI. 

Sebelum kita membahas lebih jauh tentang solusinya, kita harus tahu dulu penyebab aktivasi mobile banking BNI yang gagal terus. Ada beberapa penyebab yang menyebabkan ada sulit mengaktivasi m banking anda, diantaranya sebagai berikut.

Aktivasi Mobile Banking BNI Gagal Terus

  • Android yang ada di ponsel pintar anda belum di update ke versi baru.
    Untuk sekedar informasi, untuk menginstal m banking BNI, ponsel pintar anda harus memiliki versi android minimal 5.0 Lolipop, dibawah nya itu tidak bisa.
  • Anda menaruh nomor yang anda daftarkan ke m banking BNI di slot sim 2.
    Pastikan sebelum mengaktivasi m banking BNI, anda harus menaruh nomor yang sudah terdaftar di mbanking bni di slot sim 1.
  • Koneksi internet bermasalah
    Pastikan koneksi internet anda stabil dan tidak bermasalah, kalau masih tidak stabil anda bisa menggunakan wifi

  • Nomor anda tidak ada pulsanya
    Pastikan nomor yang akan didaftarkan m banking BNI sudah ada pulsanya, minimal 5rb rupiah. Karena nantinya ada biaya sms aktivasi yang akan terpotong dari pulsa anda.
  • Pengaturan perijinan aplikasi tidak lengkap.
    Pastikan pengaturan perizinan aplikasi mobile banking BNI anda lengkap, anda bisa mengaturnya di pengaturan ponsel anda lalu pilih manager aplikasi dan pilih mobile banking BNI dan izinkan semua.

  • Melepas nomor sim yang ada di slot 2.
    Pastikan hanya ada nomor ponsel yang telah didaftarkan untuk mobile bankin BNI yang ada di ponsel anda. Apabila ada nomor lainnya, silahkan dilepas terlebih dahulu.

Setelah 5 langkah diatas sudah dilakukan, maka sekarang anda bisa mencoba mengaktivasi mobile banking BNI anda lagi. Berikut panduannya,

Cara Aktivasi Mobile Banking BNI

  1. Silahkan reinstal aplikasi mobile bankin BNI anda
  2. Pilih menu registrasi
  3. Klik " YA, SAYA SETUJU "
  4. Masukan data pribadi anda seperti Nomor Rekening, Pin, No KTP, email dan user id
  5. Cek email dan konfirmasi email
  6. Klik Aktivasi
  7. Masukan User ID dan No kartu debit BNI anda
  8. Pilih Negara Indonesia, kosongkan kode referal
  9. Masukan Kode OTP
  10. Buat PIN transaksi anda
  11. Klik Simpan
  12. Selesai
Setelah semua proses diatas selesai, maka mobile banking anda berhasil di aktivasi, anda bisa mencobanya dengan mengecek saldo atau mentransfer sejumlah uang. 

Keunggulan memiliki mobile banking BNI adalah anda bisa secara realtime memantau saldo tabungan anda, anda bisa juga bertransaksi seperti transfer, membeli pulsa, membayar tagian dengan mudah hanya dari ponsel anda.

Kesimpulan

Sebagian orang merasa kesusahan pada saat aktivasi m banking bni mereka, mereka mendapatkan notifikasi aktivasi mobile banking BNI gagal terus pada saat aktivasi. 

Panduan diatas merupakan cara untuk mengatasi permasalahan tersebut, memang cukup panjang tapi itu merupakan cara tersimpel agar berhasil aktivasi m banking BNI. 

Apabila proses aktivasi masih gagal dilakukan, anda bisa mendatangi kantor BNI terdekat dan langsung menanyakannya kepada customer service BNI.
Show Comments